Minggu, 05 April 2015

Tugas Pendidikan Kewarganegaraan



1. Jelaskan mengapa ideologi pancasila bukan merupakan ideologi campuran dari ideologi sosialisme maupun liberal?

Pancasila sebagai suatu ideologi ini tidak bersifat tertutup melainpun secara terbuka, hal ini dimaksudkan bahwa ideologi pancasila besifat antisipatif, aktual, dan senantiasa mampu menyesuaikan dan melaraskan dengan perkembangan zaman sekarang ini baik dari ilmu pengetahuan dan teknologi, serta adanya dari masukan aspirasi masyarakat.

Sebagai Ideologi, pancasila mencangkup pengertian tentang ide dan gagasan, yang dapat diartikan sebagai dasar tentang kehidupan mendatang maupun sekarang yang dicita-citakan oleh bangsa Indonesia. Terdapat juga dari kelima sila pancasila merupakan kesatuan yang bulat dan utuh sehingga pemahaman dan pengamalannya harus mencangkup dari semua nilai yang terkandung pada kelima sila pancasila tersebut.

Menurut saya ideologi pancasila bukan merupakan ideologi campuran dari ideologi sosialisme maupun liberalisme Karena sosialisme sering dikatakan sebagai anti kapitalisme, secara tidak sadar yang tingkah lakunya masyarakat dikuasai oleh kepentingan sendiri untuk meraih keuntungan sebesar-besarnya yang dilakukan secara pribadi baik dari harga, keadaan pasar, dan persainganya secara kebebasan. Selain itu sosialisme yang masyarakatnya dapat adanya antara kelas baik dari anatara kaya maupun miskin, majikan dan pembantu, serta ideologi sosialisme maupun liberal yang tidak terkandung dengan kelima sila pada pancasila.

2. Terkadang identitas nasional bersebrangan dengan identitas pribadi. Bagaimana sebaiknya menurut saudara mengharmoniskan kedua hal tersebut sehingga bisa berjalan berdampingan?

Menurut saya karena ini menganut ideologi pancasila maka saya harus mengutamakan pada identitas nasional karena terlewat dari identitas nasional tersebut bahwa kita tau akan dapat lebih jauh mengenal suatu arti negara,nasionalisme itu sendiri sedangkan identitas pribadi itu hanya mementingkan pada satu subyek saja yaitu pada diri kita sendiri.

Oleh sebab itu, bila dari salah satu dari identitas nasional maupun identitas pribadi saya rasa tidak akan berjalan dengan baik atau berdampingan. Mengapa? Dapat kita ambil contoh pada karakteristik identitas nasional ini apakah sudah melengkapi konsep dan strukturnya baik dalam budaya dan suku rasnya sebagai identitas nasional akan tetapi dengan tidak adanya identitas pribadi, maka suatu negara akan sulit untuk mengharmoniskan yang identitasnya  sudah pekat untuk menyelaraskannya sehingga negara tersebut harus mampu mengelola adanya identitas nasional dan identitas pribadi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar